Jenis-jenis Kentang

Jenis-jenis Kentang
Jenis-jenis Kentang
Kentang memiliki Jenis-jenis tertentu, Kentang yang merupakan salah satu tanaman yang dibudidayakan dan memiiki prospek dan pasar yang cukup luas khususnya di indonesia memiliki beberapa jenis dan bentuk yang harus kita ketahui, dan berikut adalah jenisjenis kentang yang akan kita bahas.

Jenis-jenis kentang berdasarkan warnanya, kentang dapat digolongkan menjadi tiga, yaitu: 
  • Kentang kuning 
  • Kentang putih 
  • Kentang merah 
1. Kentang kuning

Kentang jenis ini mempunyai umbi dan kuliut yang berwarna kuning. Yang termasuk kentang kuning, antara lain: Eigenheimer, Patrones, Rapan, Thung, dan Granola. Kentang kuning paling banyak disenangi karena rasa umbinya enak, gurih, dan tidak banyak mengandung air.

2. Kentang putih

Kentang jenis ini mempunyai umbi dan kulit yang berwarna agak putih. Yang tergolong kentang putih ini, antara lain: Donata, Radosa, Matta, Sebago.

3. Kentang merah

Kentang jenis ini kulitnya berwarna merah dan daging umbinya berwarna kuning. Yang tergolong kentang merah, antara lain: Desiree, Arka, dan Red Pontiak.

Disamping berdasarkan warnanya, kentang juga dapat digolongkan berdasarkan asal daerah dan negaranya. Dalam kategori ini, setidaknya dikenal empat macam kentang, yaitu: 
  • Kentang priangan 
  • Kentang jawa 
  • Kentang tengger 
  • Kentang inggris 
1. Kentang priangan

Kentang jenis ini banyak dijumpai di daerah priangan dan sekitarnya. Ukurannya lumbayan besar dan mata umbinya dangkal. Daging kentang priangan berwarna putih. 
Jika kita bercocok tanam kentang jenis ini biasanya hasilnya kurang memuaskan dan mudah terserang penyakit.

2. Kentang jawa

Kentang jenis ini banyak ditemui di daerah jawa, tetapi juga telah menyebar di daerah-daerah lainnya. Dagiung umbi kentang jawa berwarna kuning, rasanya enak, dan mata umbinya dalam.
Kentang jawa tahan terhadap penyakit. Kentang jawa sering disebut juga sebagai kentang gunung.

3. Kentang tengger

Kentnag tengger menyerupai jenis kentang priangan dan banyak dijumpai di daerah tengger.

4. Kentang inggris

Kentang jenis ini merupakan kentang kentang terbaik diantara sekian banyak kentang berdaging putih. Kentang inggris tergolong tahan terhadap serangan penyakit dibandingkan dengan kentang priangan, tetapi tidak sekuat day tahan kentang gunung. Kentang inggris banyk dibudidaykan di jawa timur.

Selain yang tersebut di atas, ada juga kentang hitam yang dikenal sebagai kentang jawa (Coleustuberosus, Benth). Kentang jenis ini termasuk family Labiatae yang berbunga seperti bibir. Sifatnya setengah menjalar, ruas-ruasnya berakar, dan daunnya berdaging lunak.

Umbi yang masih muda berwarna putih dan setelah tua kulitnya berwarna hitam. Bentuk umbinya bulat panjang, kecil, dan rasanya sedikit getir.
Kentang hitam ini biasanya ditanam didataran rendah.

Daerah di jawa yang banyak ditanami kentang diantanya:
Cipana, Lembang, Wonosobo, Tawangmangu, Batu, Tengger, dan beberapa daerah lainnya.
Varietas-varietas kentang yang dianjurkan untuk ditanam, antara lain: Deesire, Patrone, Donata, Cosima, Rapan, Thung, Cipanas.

Postingan populer dari blog ini

Klasifikasi dan Morfologi Walang Sangit (Leptocorisa Acuta Thunberg)

Klasifikasi dan Morfologi Tanaman Ketumbar (Coriandrum sativum L.)

Jenis-jenis Pandan